Cara Membaca Waktu (Jam) dalam Bahasa Inggris

Cara Membaca Waktu (Jam) dalam Bahasa Inggris

TEFL – “Time” dalam bahasa Inggris merupakan ukuran periode atau durasi waktu dalam berbagai satuan mulai dari detik, menit, jam, hari, minggu, bulan, tahun dan seterusnya.

Waktu dapat mengukur berapa lama sebuah kejadian atau peristiwa terjadi.

Waktu juga menunjukkan urutan peristiwa masa lalu, masa sekarang dan masa depan.

Kembali ke masa lalu adalah hal yang mustahil karena waktu terus berjalan tanpa berhenti.

Untuk membaca waktu biasanya digunakan kalender sebagai pengingat tanggal dan jam sebagai pengingat pukul berapa saat itu.

Jam biasanya hanya menunjukkan waktu menit dan jam jadi cukup mudah untuk mengingat konsepnya. 

 

[irp]

 

Cara Membaca Waktu (Jam) dalam Bahasa Inggris

Berikut ini adalah cara membaca jam dalam bahasa Inggris:

1. Waktu lewat atau kurang

Biasanya hitungannya merujuk pada menit terkecil seperti 1.15 dibaca pukul satu lewat lima belas sedangkan 1.45 dibaca pukul dua kurang lima belas. Untuk kata lewat menggunakan “past” dan kata kurang menggunakan “to”.

1.45 = “Quarter to two”

2.10 = “Ten past two”

6.55 = “Five minutes to seven”

9.15 = “Quarter past nine”

12.20 = “Twenty to twelve”

2. Waktu Tepat

Untuk waktu yang tepat pada jam tertentu, gunakan “o’clock” untuk menunjukkan waktu yang tepat, contohnya:

3.00 = “Three o’clock”

11.00 = “Eleven o’clock”

Dalam bahasa Inggris, waktu menggunakan format 12 jam sehingga dua kali hitungan.

Pertama AM dari tengah malam hingga tengah hari (00.00-12.00) dan PM dari tengah hari hingga tengah malam (12.01-24.00).

Jam 12 AM tengah malam (24.00) disebut “Midnight” sementara jam 12 PM tengah hari (12.00) disebut “Noon”.

3. Waktu AM

Untuk membaca waktu AM (Ante Meridiem), gunakan kata “in the morning” setelah angka jam, contohnya:

5:00 AM = “Five o’clock in the morning”

5:30 AM = “Half past five in the morning”

9:30 AM = “Nine thirty in the morning”

11:15 AM = “Eleven fifteen in the morning”

9:15 AM = “Nine fifteen in the morning”

4. Waktu PM

Untuk membaca waktu PM (Post Meridiem), gunakan kata “in the afternoon” antara waktu 12.00-6.00 dan “in the evening” untuk waktu 6.00-12.00, contohnya:

1:00 PM = “One o’clock in the afternoon”

4:45 PM = “Four forty-five in the afternoon”

2:45 PM = “Two forty-five in the afternoon”

9:00 PM = “Nine o’clock in the evening”

 

[irp]

 

Mempelajari waktu dapat meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris secara lansung karena waktu selalu berkaitan dengan keseharian.

Dengan memahami konsep dasarnya, membaca atau menuliskan waktu akan terasa lebih mudah.

Lakukan latihan secara rutin untuk memaksimalkan proses belajar.

Ingin mendalami bahasa Inggris lebih lanjut?

Yuk belajar bersama TEFL Institute biar belajarnya makin efektif.

Bagi yang berdomisili Medan dan sekitarnya, tunggu apalagi, daftar sekarang!

Ingin Tes TOEFL Sukses? Lakukan Persiapan Berikut!

Ingin Tes TOEFL Sukses? Lakukan Persiapan Berikut!

TEFL – Sebagai salah satu tes kemampuan bahasa Inggris, tes TOEFL membutuhkan persiapan yang matang untuk memaksimalkan hasilnya.

TOEFL (Test of English as a Foreign Language) menguji kemampuan berbahasa Inggris mulai dari Listening (Mendengarkan), Reading (Membaca), Speaking (Berbicara) dan Writing (Menulis).

TOEFL sangat berguna dalam hal akademik dan profesional seperti syarat penerimaan mahasiswa baru.

Tes ini dapat menjadi tolak ukur dan standar agar seseorang mampu berkomunikasi dengan baik kedepannya.

Berusaha memenuhi skor TOEFL dalam rentang yang bagus dapat meningkatkan peluang studi yang lebih besar.

Selain itu juga bisa meningkatkan peluang karir karena kemampuan bahasa Inggris yang terus meningkat.  

 

Persiapan Tes TOEFL

Berikut beberapa hal yang harus dipersiapkan sebelum melakukan tes TOEFL :

1. Mempelajari format tes

Materi ujian pada tes TOEFL mulai dari tata bahasa, kosa kata, kemampuan mendengar, membaca dan menulis dalam bahasa Inggris.

Pelajari format tes TOEFL dengan berbagai jenis soal untuk mempersiapkan strategi dan teknik yang tepat dalam menjawab soal.

Strategi yang tepat dapat meningkatkan efektivitas penggunaan waktu sehingga bisa menyisakan waktu lebih pada soal yang sulit. 

 

[irp]

 

2. Membuat jadwal belajar

Jadwal belajar sangat penting untuk memaksimalkan waktu belajar sebelum ujian TOEFL. Buat jadwal dari jauh-jauh hari agar bisa belajar dengan optimal.

Dengan adanya jadwal, belajar materi TOEFL akan lebih teratur dan disiplin.

Tentukan pembagian waktu yang tepat untuk mempelajari setiap bagian dalam tes.

Konsistensi dalam belajar menjadi upaya penting dalam persiapan tes TOEFL.

Namun jangan terlalu memaksakan diri karena kesehatan juga harus dipertimbangkan.

3. Memperbanyak latihan

Latihan adalah kunci dalam upaya meningkatkan kemampuan bahasa Inggris.

Cobalah untuk berlatih secara teratur dengan memperbanyak membaca, menulis, mendengarkan dan berbicara dalam bahasa Inggris.

Pelajari teknik membaca cepat, latihan menulis essay, latihan mendengarkan audio dengan aksen yang berbeda serta latihan berbicara baik dengan teman ataupun tutor dalam bahasa Inggris.

Pelajari juga kosa kata bahasa Inggris yang sering muncul dalam berbagai bidang pendidikan dan rutin menambah kosa kata baru setiap harinya.

Latihan mengerjakan soal dari sumber belajar resmi dan terpercaya untuk membantu memahami format pertanyaan yang mungkin muncul saat ujian.

4. Melakukan simulasi tes

Simulasi tes TOEFL bermanfaat untuk mengukur kemampuan serta mengetahui kelemahan.

Dengan demikian, latihan bisa difokuskan pada kelemahan yang perlu diperbaiki.

Namun tetap melatih kemampuan lain yang sudah baik untuk mempersiapkan diri secara matang.

Banyak lembaga bahasa yang menyediakan simulasi tes TOEFL berbayar dan ada juga yang gratis. 

Manfaatkan peluang yang ada dengan tetap mengutamakan sumber terpercaya. 

5. Menjaga kesehatan

Kondisi fisik dan mental yang baik sangat membantu saat menjalani tes TOEFL.

Jadi pastikan kebutuhan istirahat terpenuhi dan konsumsi makanan yang sehat.

Selain itu hindari stres dengan melakukan kegiatan yang menyenangkan dalam waktu yang cukup.

Dengan menjaga kesehatan, tubuh bisa lebih fit saat ujian berlansung.

6. Menyiapkan hal yang dibutuhkan 

Persiapkan semua hal yang dibutuhkan baik secara online atau offline.

Kebutuhan alat tulis, koneksi internet serta kebutuhan lainnya yang berpengaruh saat ujian.

Kosongkan waktu minimal 30 menit menuju ujian agar lebih rileks dan tidak panik.

Selain itu pastikan tidak akan ada gangguan selama ujian berlansung.

Namun jangan terlalu memikirkan apa yang akan terjadi saat ujian.

Berdoá, kerahkan kemampuan terbaik dan serahkan hasilnya kepada Allah karena sudah berusaha sebaik mungkin.

7. Mengikuti kursus persiapan

Jika masih kurang percaya diri, mengikuti kursus persiapan TOEFL bisa menjadi salah satu solusinya.

Lembaga bimbingan belajar biasanya memiliki kurikulum yang jelas mengenai materi yang akan diujikan.

Pilihlah tempat kursus yang sesuai dengan kebutuhanmu. 

 

[irp]

 

Dengan menyiapkan semua hal yang penting sebelum tes TOEFL, kamu bisa memaksimalkan pelaksanaannya.

Butuh sertifikasi TOEFL? Atau ingin belajar bahasa Inggris lebih lanjut?

Yuk bergabung dengan TEFL Institute.

Tersedia tes TOEFL dan TOEIC secara online dan offline.

Jadi tunggu apalagi? Segera daftar sekarang!

150 Nama – Nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

150 Nama – Nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

TEFL – Dalam bahasa Inggris, kendaraan juga terbagi atas beberapa jenis dan memiliki nama – nama yang sangat beragam.

Kendaraan adalah alat transportasi yang digunakan untuk mengangkut orang atau memindahkan barang dari satu tempat ke tempat lain.

Kendaraan memiliki berbagai fungsi baik dalam bidang industri dan bisnis, pemerintahan sampai sarana hiburan.

Dengan bantuan kendaraan, aktivitas manusia akan semakin efektif dan efisien karena mampu menjangkau ke semua wilayah.

 

Nama – Nama Kendaraan Berdasarkan Pengelompokan Moda Transportasi

Berdasarkan moda transportasi yang digunakan, kendaraan tergolong atas darat, air dan udara

1. Kendaraan Darat

Kendaraan darat merupakan jenis kendaraan yang dirancang untuk beroperasi di atas permukaan tanah seperti jalan raya, jalan kota dan tempat lain yang bisa diakses dengan mudah oleh kendaraan roda.

 

[irp]

 

Berikut nama – nama kendaraan darat dalam bahasa Inggris beserta artinya :

Car – Mobil

Bus – Bis

Truck – Truk

Motorcycle – Sepeda Motor

Bicycle – Sepeda

Van – Van

Jeep – Jip

Ambulance – Ambulans

Fire Truck – Mobil Pemadam Kebakaran

Police Car – Mobil Polisi

Taxi – Taksi

Tractor – Traktor

Bulldozer – Bulldozer

Forklift – Mesin Pengangkat Barang

Crane – Derek

Trailer – Kereta Gandeng

Garbage Truck – Mobil Sampah

Snow Plow – Alat Pembersih Salju

Ice Cream Truck – Mobil Es Krim

Food Truck – Mobil Makanan

Armored Car – Mobil Berlapis Baja

Hearse – Mobil Jenazah

Limousine – Limusin

RV (Recreational Vehicle) – Kendaraan Rekreasi

Segway – Segway

Scooter – Skuter

Go-kart – Gokar

Golf cart – Mobil Golf

Skateboard – Skateboard

Roller skates – Roller Skates

Inline skates – Inline Skates

Hoverboard – Hoverboard

Motorized wheelchair – Kursi Roda Motor

Tandem bicycle – Sepeda Tandem

Rickshaw – Becak

Trishaw – Delman

Motorbike – Sepeda Motor

Minivan – Minivan

Convertible – Mobil dengan atap yang dapat dilepas

Coupe – Mobil tertutup berpintu 2

Sedan – Mobil dengan 4 pintu dan kapasitas penumpang hingga 5 orang

Hatchback – Mobil dengan pintu bagasi yang terintegrasi dengan pintu belakang

Station Wagon – Mobil dengan ruang bagasi besar

SUV (Sport Utility Vehicle) – Kendaraan dengan kemampuan off-road yang tinggi

Crossover – Kendaraan campuran antara mobil penumpang dan SUV

Pick-up Truck – Mobil pikap

Dump Truck – Mobil Pengangkut Material

Garbage Compactor – Alat Pemadat Sampah

Street Sweeper – Alat Pel Sweeper Jalan

Tank – Tank

Train – Kereta Api

 

2. Kendaraan Air

Kendaraan air adalah kendaraan yang dirancang untuk digunakan di atas permukaan air seperti laut, sungai, dan danau.

Berikut nama – nama kendaraan air dalam bahasa Inggris beserta artinya :

Boat – Kapal

Ship – Kapal besar

Yacht – Kapal pesiar mewah

Submarine – Kapal selam

Sailboat – Kapal layar

Catamaran – Kapal dua lambung

Canoe – Perahu kano

Kayak – Perahu kayu

Raft – Rakit

Jet ski – Pesawat jet ski

Hovercraft – Kapal angkat udara

Cruise ship – Kapal pesiar

Ferry – Feri

Barge – Tongkang

Tugboat – Kapal penarik

Speedboat – Kapal cepat

Gondola – Gondola

Rowboat – Perahu dayung

Fishing boat – Kapal nelayan

Pontoon boat – Kapal ponton

Paddleboat – Kapal dayung

Canopied boat – Kapal bertenda

Dory – Perahu kayu

Dinghy – Perahu kecil

Skiff – Kapal kecil

Houseboat – Rumah kapal

Battleship – Kapal perang

Aircraft carrier – Kapal induk

Destroyer – Kapal perusak

Cruiser – Kapal jelajah

Frigate – Kapal fregat

Tanker – Kapal tangki

Oil rig – Rig minyak

Trawler – Kapal pukat

Lifeboat – Kapal penyelamat

Steamboat – Kapal uap

Paddle steamer – Kapal uap berdayung

Cabin cruiser – Kapal pesiar bertingkat

Catboat – Kapal kucing

Canal boat – Kapal kanal

Ferry boat – Kapal ferry

Container ship – Kapal kontainer

Research vessel – Kapal penelitian

Submersible – Kapal selam mini

Hydrofoil – Kapal berhidrofoil

Trimaran – Kapal tiga lambung

Icebreaker – Kapal penembus es

Fireboat – Kapal pemadam kebakaran

Patrol boat – Kapal patroli.

 

3. Kendaraan Udara.

Kendaraan udara adalah kendaraan yang dirancang untuk digunakan di atas permukaan udara dengan kemampuan daya angkat yang cukup.

Berikut nama – nama kendaraan udara dalam bahasa Inggris beserta artinya :

Airplane – Pesawat terbang

Helicopter – Helikopter

Glider – Pesawat glider

Balloon – Balon udara

Blimp – Kapal udara

Ultralight – Pesawat ultralight

Jet fighter – Pesawat tempur jet

Bomber – Pesawat pembom

Seaplane – Pesawat amfibi

Hang glider – Pesawat layang-layang

Parachute – Parasut

Drone – Pesawat tanpa awak

Airship – Kapal udara

Gyroplane – Pesawat gyroplane

Air ambulance – Ambulans udara

Crop duster – Pesawat penyemprot

Glider tug – Pesawat glider tarik

Spacecraft – Pesawat luar angkasa

Harrier jet – Pesawat jet harrier

Flying boat – Kapal terbang air

Skydiving plane – Pesawat skydiving

Regional airliner – Pesawat angkutan regional

Fighter jet – Pesawat tempur jet

Cargo plane – Pesawat kargo

Air taxi – Taksi udara

Microlight – Pesawat mikro ringan

Amphibious airplane – Pesawat amfibi

Crop spraying aircraft – Pesawat penyemprotan

Passenger jet – Pesawat jet penumpang

Bush plane – Pesawat hutan belantara

Flying wing – Pesawat sayap terbang

Single-engine plane – Pesawat mesin tunggal

Military transport aircraft – Pesawat angkut militer

Reconnaissance plane – Pesawat pengintai

Regional jet – Pesawat jet regional

Trainer aircraft – Pesawat pelatihan

Stealth bomber – Pesawat pembom tak terlihat

Acrobatic plane – Pesawat akrobatik

Amphibious helicopter – Helikopter amfibi

Aerobatic plane – Pesawat aerobatik

Vertical takeoff and landing (VTOL) aircraft – Pesawat VTOL

Airborne early warning and control (AEW&C) – Pesawat awacs

Multirole fighter – Pesawat tempur multi-peran

Reconnaissance drone – Drone pengintai

Transport helicopter – Helikopter angkutan

Commercial airliner – Pesawat penumpang komersial

Passenger drone – Drone penumpang

Air-to-air refueling aircraft – Pesawat pengisian bahan bakar udara ke udara

Experimental aircraft – Pesawat eksperimental

Cargo helicopter – Helikopter kargo

 

[irp]

 

Setelah mengetahui beragam nama – nama kendaraan dalam bahasa Inggris, kamu sudah bisa mencoba menambahkannya dalam percakapan.

Lakukan latihan rutin mulai dari menuliskan dan melafalkan untuk memaksimalkan proses belajar.

Ingin meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris secara efektif? Yuk bergabung dengan TEFL Institute.

Bagi yang berdomisili Medan dan sekitarnya juga bisa memilih lokasi terdekat. Daftar sekarang!