20 Contoh Ungkapan Kecewa dalam Bahasa Inggris

20 Contoh Ungkapan Kecewa dalam Bahasa Inggris

TEFL – Kecewa dalam bahasa Inggris umumnya dikenal dengan “disappointed”.

Kecewa sering terjadi karena ekspektasi atau harapan yang melebih realitanya.

Muncul karena faktor internal yang berasal dari diri sendiri serta faktor eksternal yang berasal dari orang lain.

Kecewa menimbulkan rasa sedih dan frustasi namun juga tergantung pada sumber kekecewaan.

Ungkapan kecewa dapat berupa tindakan atau kata-kata yang menunjukkan ketidakpuasan terhadap situasi atau seseorang yang telah mengecewakan.

Ungkapan kecewa dalam bahasa Inggris bisa beragam tergantung dengan hal yang terjadi.

 

[irp]

 

Penyebab Kekecewaan

Kekecewaan dapat terjadi karena berbagai hal seperti : 

  1. Ekspektasi dan realita yang tidak sejalan

  2. Kejahatan seperti penipuan dan pengkhianatan yang membuat hilangnya kepercayaan

  3. Kegagalan dalam mencapai sebuah tujuan terutama jika gagal pada tahapan akhir

  4. Kehilangan hal yang berharga seperti keluarga, pekerjaan serta objek penting lainnya

  5. Perbedaan pandangan dengan orang lain sehinga menghasilkan keputusan yang tidak sesuai dengan keinginan

  6. Diabaikan dan tidak dianggap dalam keluarga, pertemanan atau lingkungan yang lebih luas

  7. Tidak mendapat dukungan sosial serta ancaman dari berbagai pihak

 

Ungkapan Kecewa dalam Bahasa Inggris

Berikut contoh ungkapan kekecewaan dalam bahasa Inggris : 

  1. “I’m disappointed in you” (Saya kecewa kepadamu) 

  2. “You’ve let me down” (Kamu mengecewakan saya)

  3. “I expected better from you” (Saya berharap lebih kepadamu)

  4. “You’re not the person i thought you were” (Kamu tidak seperti yang saya pikirkan)

  5. “What do you expect by cheating?” (Apa yang kamu harapkan dengan  berbuat kecurangan)

  6. “I’m disappointed that you would do something like that” (Saya kecewa kamu melakukan hal seperti itu)

  7. “I’m really disappointed with this result.” (Saya sangat kecewa dengan hasil ini.)

  8. “I was hoping for a better outcome.” (Saya berharap hasilnya lebih baik.)

  9. “This is not what I had in mind.” (Ini bukan apa yang saya bayangkan.)

  10. “I feel very devastated and disappointed by your actions.” (Saya merasa sangat terpukul dan kecewa atas tindakanmu.)

  11. “You disappointed me for betraying my trust.” (Kamu membuatku kecewa karena telah mengkhianati kepercayaan saya.)

  12. “I feel let down by your behavior.” (Saya merasa kecewa dengan perilakumu.)

  13. “I was expecting different things, but the reality was very disappointed.” (Saya berharap hal yang berbeda, tapi kenyataannya sangat mengecewakan.)

  14. “It’s a shame things didn’t work out.” (Sayang sekali tidak berjalan sesuai dengan rencana.)

  15. “I feel cheated by the outcome.” (Saya merasa tertipu oleh hasilnya.)

  16. “It’s not what I expected. I feel very disappointed and frustrated.” (Ini bukan seperti yang saya harapkan, saya merasa sangat kecewa dan frustasi.)

  17. “I feel frustrated with the things that have happened, very inconsistent with expectations.” (Saya merasa frustasi dengan hal yang telah  terjadi, sangat tidak sesuai dengan ekspektasi)

  18. “I’m disheartened by the lack of progress.” (Saya merasa frustasi dengan kurangnya kemajuan.)

  19. “It’s frustrating to see that our efforts didn’t pay off.” (Sangat frustrasi melihat bahwa usaha kita tidak membuahkan hasil.)

  20. “I was really disappointed because the decision was not in accordance with my wishes.” (Saya sangat kecewa karena keputusannya yang tidak sesuai dengan keinginan saya.)

 

[irp]

 

Manusiawi jika perasaan kecewa muncul saat keinginan tidak berjalan lancar.

Namun akan banyak pelajaran dan makna yang tersimpan dari sebuah kekecewaan.

Ungkapan kekecewaan bisa melepaskan sedikit perasaan kecewa dalam waktu yang singkat.

Penting untuk menggunakan kalimat yang tidak menyinggung karena bisa jadi malah menimbulkan masalah baru.

Ungkapan kecewa dalam bahasa Inggris bervariasi mengikuti situasi yang terjadi.

Semakin bagus kemampuan berbahasa Inggris maka ungkapan kekecewaan akan semakin beragam.

Ingin meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris dengan metode yang efektif? Yuk bergabung dengan TEFL Institute.

Bagi domisili Medan bisa lansung join sesuai dengan lokasi terdekat. Tunggu apalagi? Segera daftar!